Jerawat: Penyebab dan Pencegahan


Berikut beberapa hal yang mesti kamu ketahui tentang jerawat:

1. Jerawat secara sederhana adalah penyumbatan pori-pori (oleh debu, makeup, kotoran, atau kulit mati), sehingga minyak menumpuk dalam pori-pori lalu membengkak, infeksi bakteri juga bisa memperparah situasi itu, lalu berlanjut dgn reaksi antibodi dan bernanah.

2. Jerawat itu normal bagi remaja, karena kelenjar minyak di kulitnya baru saja aktif pd masa puber. Lewat masa puber, jerawat akan berhenti tumbuh.

3. Ada yg namanya jerawat dewasa/rosacea. Walau sudah lewat masa puber, kulit tetep memproduksi jerawat. Ini juga wajar terjadi di Indonesia, udah bawaan gen. Jadi jerawatnya bisa diatasi, tapi gk bisa disembuhkan.

4. Jaga kelembapan kulit. Kulit yg lembap, kadar minyaknya normal dan cukup. Kulit yg dehidrasi akan memproduksi minyak lebih banyak utk mengganti kelembapan yg hilang, tp minyak yg diproduksi ini menjadi pemicu jerawat tumbuh. So, hydrated skin = no acne. Pelembap = wajib.

5. Pada wanita, perubahan hormon selama proses menstruasi, hamil dan KB dapat menimbulkan jerawat. Hal ini wajar, disebut jerawat hormon.

6. Faktor lingkungan juga berpengaruh terhadap munculnya jerawat, misal polusi udara dan debu kalau tidak dibersihkan dgn baik akan menyumbat pori2 dan memicu jerawat. Selain itu kondisi handuk, sprei, dan sarung bantal yg tidak rutin diganti juga bisa menjadi media perpindahan bakteri yg menyebabkan jerawat.

7. You are what you eat. Makanan berlemak jahat juga bisa memicu jerawat. Jika punya riwayat alergi bahan makanan tertentu, itu juga bisa memicu jerawat.

8. Rutin pup secara teratur. Simple, sepele, tapi ini ngaruh lho. Jangan simpan sampah dalam tubuh.

9. Jam tidur yg cukup dan pola yg teratur. Saat tidur, sel-sel tubuh beregenerasi memperbaiki diri, termasuk kulit wajah. Simply said, begadang bikin jerawatan dan tidur yg teratur bisa mengatasi jerawat.

Nah, setelah membaca 9 info ini, Apakah kamu sudah tahu penyebab kulitmu dihinggapi jerawat?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cream HN Hetty Nugrahati (Brand Investigation)

Review Penggunaan Gluta Frozen Genius Whitening dan Frozen Collagen 2in1 Whitening X10

Moreskin Clean & Glow Cream Booster (Investigation)